BUDAYA | TIONGHOANEWS


Selamat datang berkunjung dalam situs blog milik warga Tionghoa Indonesia. Disini kita bisa berbagi berita tentang kegiatan/kejadian tentang Tionghoa seluruh Indonesia dan berbagi artikel-artikel bermanfaat untuk sesama Tionghoa. Jangan lupa partisipasi anda mengajak teman-teman Tionghoa anda untuk ikutan bergabung dalam situs blog ini.

Senin, 04 April 2011

CHU CI (楚辞)

Chu Ci(楚辞)adalah karya syair yang muncul setelah Kitab Syair(Shi Jing). Abad ke-4 SM, Chu Ci muncul di negara Chu di selatan Tiongkok. Di dalam proses terbentuknya, Chu Ci mendapatkan pengaruh dari lagu rakyat, musik dan sastra di negara Chu, sehingga memiliki warna negara Chu yang sangat kental.

Penyair Chu Ci yang paling terkenal adalah Qu Yuan. Qu Yuan adalah penyair yang paling dihormati di sepanjang sejarah Tiongkok. Orang Tiongkok menjalankan lomba perahu naga guna memperingati Qu Yuan. Di tahun 1950-an, Qu Yuan dikategorikan sebagai budayawan ternama dunia, menerima penghargaan dunia. Karya Qu Yuan yang paling penting adalah Li Sao, Tian Wen, Jiu Ge.

Li Sao adalah sebuah syair emosional politis yang megah. Seluruh syair terdiri dari 370 lebih kalimat, 2400 lebih huruf. Sang penyair menggunakan kata-kata yang menggambarkan keberadaan dirinya, mengumandangkan rasa cinta dan kebulatan tekad serta harapan kepada negara Chu. Di dalam syairnya, ia mengendarai naga giok, menaiki kereta berwarna, di dalam lindungan dewa bulan, dewa angin dan dewa matahari, berkelana di langit, mencari harapan, akhirnya harus meninggalkan negara Chu tercinta. Kecintaan Qu Yuan kepada negaranya memberikan inspirasi bagi generasi demi generasi penyair berikutnya.

Di dalam Chu Ci, penggunaan mitos dan imajinasi, perasaan yang meluap-luap, kata-kata yang indah, menyatakan warna romantis yang khas, membuka jalan baru bagi karya sastra Tiongkok.

Diterjemahkan oleh: Chen Mei Ing

ARTIKEL YANG BERKAITAN

Mari kita dukung kiriman artikel-artikel dari teman-teman Tionghoa, dengan cara klik "SUKA" dan teruskan artikel kesukaan Anda ke dalam facebook, twitter & googleplus Anda.

TERBARU HARI INI

ARTIKEL: INTERNASIONAL

ARTIKEL: KEHIDUPAN

ARTIKEL: KESEHATAN

ARTIKEL: IPTEK

ARTIKEL: KISAH

ARTIKEL: BERITA